LKS : Identifikasi dan Pengelompokkan Tumbuhan

Pengantar :

Dalam klasifikasi sistem lima kingdom, mahkluk hidup yang ada di bumi ini dikelompokkan ke dalam 5 kingdom (kerajaan), yaitu : Animalia, Plantae, Fungi, Protista dan Bakteria.

Tumbuhan yang hidup di atas bumi ini dimasukkan ke dalam kingdom plantae dengan ciri utama antara lain :  mereka adalah mahkluk multiseluler dengan tipe sel eukariotik dan memiliki kloroplas yang di dalamnya terkandung klorofil sehingga mereka mampu melakukan fotosintesis dan bersifat autotrof.

Bagaimana pengelompokkan tumbuhan dilakukan pada tingkatan takson yang lebih rendah dari kingdom (seperti divisio, kelas, ordo, familia, genus hingga species) ?

Untuk mengetahui lebih lanjut, ayo lakukan kegiatan berikut ini !

Topik :

Identifikasi dan Pengelompokan Tumbuhan

Tujuan Pembelajaran:

Siswa dapat mengamati tumbuhan di lingkungan sekitar, mengidentifikasi ciri-ciri tumbuhan berdasarkan kunci determinasi, serta mengelompokkan tumbuhan berdasarkan karakteristik morfologi dan anatominya.

Alat dan Bahan:

a. Buku catatan

b. 9 jenis tumbuhan yang berbeda (lumut hati, lumut daun, paku suplir, salak, padi, jagung, jeruk, mangga).

c. Kamera/ponsel (untuk mendokumentasikan tumbuhan)

d. Kunci determinasi tumbuhan sederhana

e. Alat tulis

Langkah-langkah Kegiatan:

1.Berkelompoklah (3-4 siswa per kelompok) dan lakukan pengamatan morfologis terhadap 9 jenis tumbuhan yang telah anda bawa.

2.Perhatikan sistem perakarannya (apakah serabut, atau tunggang atau lainnya). Amati batangnya (apakah keras, lunak, bercabang). Amati daunnya, apakah pertulangan daunnya menyirip, menjari, atau lurus). Amati juga ciri lainnya yang bisa anda temukan seperti bunga, bijinya dll.

3. Catat hasil identifikasi anda lalu sajikan dalam bentuk tabel seperti contoh berikut (anda bisa mengkreasikan bentuk tabel yang berbeda)

4. Pengelompokan:

Setelah mengidentifikasi tumbuhan, kelompokkan tumbuhan-tumbuhan  tersebut berdasarkan karakteristik tertentu yang anda inginkan.


Refleksi dan Diskusi:

a.Apa yang anda pelajari dari kegiatan pengamatan ini?

b.Apakah ada tumbuhan yang sulit diidentifikasi? Mengapa?

c.Bagaimana pengelompokan tumbuhan dapat membantu kita memahami keanekaragaman hayati.

 ==================================================

Penilaian:

Kriteria Penilaian:

Ketepatan identifikasi (30%)

Kelengkapan dan kerapian pengamatan dan dokumentasi (40%)

Keaktifan dalam diskusi dan refleksi (30%)

Catatan Guru:

Setiap kelompok wajib menyerahkan laporan tertulis hasil identifikasi dan pengelompokkannya.

Posting Komentar

0 Komentar